Muara Enim – Polsek Lawang Kidul Polres Muara Enim melaksanakan patroli rutin dalam rangka kegiatan kepolisian yang ditingkatkan (KRYD) untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga. Patroli berlangsung pada Rabu dini hari (24/9/2025) di wilayah Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muara Enim.
Kegiatan patroli dipimpin oleh Ka SPK Aipda Hendro Saputra bersama Bripka Angga Ariansah selaku Ka Jaga. Selama patroli, petugas menyambangi beberapa titik rawan sekaligus melakukan patroli dialogis.
Di antaranya, personel menyambangi Pos Satpam Museum Bukit Asam di Kelurahan Pasar Tanjung Enim. Situasi terpantau aman dan kondusif. Selain itu, polisi juga mendapati sekelompok remaja yang sedang berkumpul di depan GOR Bukit Asam. Kepada para remaja, petugas memberikan himbauan kamtibmas agar menjauhi hal-hal negatif serta ikut menjaga ketertiban lingkungan.
Patroli ini dilakukan sebagai langkah antisipasi potensi gangguan kamtibmas, sekaligus memperkuat sinergi dengan masyarakat. Dengan hadirnya polisi di lapangan, diharapkan keamanan di wilayah Kecamatan Lawang Kidul dapat terus terjaga.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar